Apakah Harus Jatuh Cinta Dulu ?

http://kartun.co/wp-content/uploads/2014/02/gambar-kartun-hitam-putih-muslim-pasangan.jpg


Aku sedang mengamatimu dari kejauhan. Pandangan ku begitu gugup melihatmu duduk ditengah sudut ruangan itu. Kau duduk laksana pengeran dari kayangan langit ketujuh yang Allah turunkan pagi ini. Dengan simpuhan kaki dan meja panjang didepanmu, Duduk pula seorang laki-laki paruh baya yang siap mengengam tanganmu dan mendegarkan kata demi kata yang akan kau ucapkan bersamanya.
Menyaksikan sikap seorang laki-laki yang tak pernah aku jumpa sebelumnya, kini dengan beraninya ia duduk dihadapan laki-laki itu sekarang. Ia telah berusaha menepati, Atas apa yang telah ia janjikan kepada Sang Pemilik Hati. Bahwa hari ini, Apa yang dilakukan adalah sebuah pembuktian nyata dan salah satu cara taat-nya sebagai hamba.
Iya, hari ini adalah hari kebahagian ku dan keluargaku. Bukan hanya aku. Dia, keluarganya serta alam raya turut merasakannya. Betapa bahagianya aku hari ini. kamu tau aku memiliki kisah singkat sebelum kami disatukan dihari ini.
Selama berjalannya acara, Air mataku tak henti melawan haru. Sesekali aku tertawa kecil melihat kenyataan hari ini. Sungguh indah rahasia Allah hari ini. Aku tau. Tak selamanya kebahagian itu aku rasakan, akan selalu ada sepoi-an angin ujian dalam menjalani hidup kedepannya.
Tapi, Dengan hari ini. Tak ingin rasanya ku merusak kebahagian itu dengan kehadiran masa yang akan datang. Ingin ku nikmati kebahagiaanku hari ini dengan haru dan tawa ku. Sampai banyak yang bisa kukenang nantinya. Tidak ku sia-siakan nikmat pagi ini.
Sambil menikmati acara sakral dan dengan hikmat penuh berkah. Aku sesekali sibuk dengan lamunan ku. Masih tidak percaya akan kenyataan ini. Sebuah Cinta pendek untuk cerita yang panjang.

Haruskah jatuh cinta dulu ? baru bersatu ?
Dirimu yang lebih mengerti untuk jawaban itu. Perempuan.


Apakah ada pertanya diujung sana untukku , "kenapa aku memilihmu ?"





Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Spesial~

Try again